..:Hamzarblog:..

Hidup atau mengada secara sungguh-sungguh berarti berjuang, dengan keringat dan darah, dan bukan hanya sekedar hidup [KIERKEGAARD]”; Bahasa adalah “sangkar ada”. Kenyataan tidak tinggal di luar melainkan bersemayam dalam bahasa “[HEIDEGGER]”; Hidup adalah insting atas pertumbuhan, kekekalan dan pertambahan kuasa. Hidup adalah kehendak untuk penguasaan. Hidup bukan sebagai proses biologis, melainkan sebagai suatu yang mengalir, meretas, dan tidak tunduk pada apapun yang mematikan gerak hidup “[NIETZSCHE]”; Keberadaan diri pada kenyataannya tergantung atas tindakan, pengharapan dan hasrat. Manusia yang tidak mempunyai tiga hal tersebut, hidupnya hampa. Keberadaan kita bergantung pada adanya hasrat-hasrat dan tindakan-tindakan. Ketiadaan dari hal-hal tersebut membuat hidup kita lesu dan hampa “[MUH. IQBAL]

Saturday, October 21, 2006

JERITAN JIWA

Sudah empat tahun lamanya aku kuliah, namun belum ada prestasi akademik yang memuaskan. Kuliahku terkatung-katung tanpa kejelasan kapan akan berakhir. Teman-temanku sudah banyak yang memakai toga, tapi aku masih harus disibukkan oleh tugas, lab, praktek lapang dan laporan…makanan wajib yang menyebalkan.

Aku juga ingin berhasil di akademik, karena sarjana adalah dambaan banyak orang. Tapi… apakah itu semua dapat tercapai dengan kondisiku yang semakin tertekan. Aku sudah harus mulai bekerja untuk memenuhi kebutuhan hidup. Ditambah lagi dengan kondisi kepungurusanku di HMI yang pincang.

Sulit sekali rasanya merangkul mereka semua menjadi sebuah simpul yang solid, simpul yang mampu menciptakan pusaran angin puyuh. Akh…mungkin aku yang terlalu berpikir berlebihan… tapi boleh khan!
Gedung Lanto Dg. Pasewang, 31 Agustus 2006

0 Komentar: