..:Hamzarblog:..

Hidup atau mengada secara sungguh-sungguh berarti berjuang, dengan keringat dan darah, dan bukan hanya sekedar hidup [KIERKEGAARD]”; Bahasa adalah “sangkar ada”. Kenyataan tidak tinggal di luar melainkan bersemayam dalam bahasa “[HEIDEGGER]”; Hidup adalah insting atas pertumbuhan, kekekalan dan pertambahan kuasa. Hidup adalah kehendak untuk penguasaan. Hidup bukan sebagai proses biologis, melainkan sebagai suatu yang mengalir, meretas, dan tidak tunduk pada apapun yang mematikan gerak hidup “[NIETZSCHE]”; Keberadaan diri pada kenyataannya tergantung atas tindakan, pengharapan dan hasrat. Manusia yang tidak mempunyai tiga hal tersebut, hidupnya hampa. Keberadaan kita bergantung pada adanya hasrat-hasrat dan tindakan-tindakan. Ketiadaan dari hal-hal tersebut membuat hidup kita lesu dan hampa “[MUH. IQBAL]

Wednesday, January 24, 2007

AKU HANYA MAMPU MENCURI BAYANGANMU

Entah kenapa—mungkin aku yang terlalu merasa—hingga saat ini aku masih terbayang oleh sebuah pertanyaan yang dilontarkan seorang sahabat padaku via SMS, “Jika Hr Ini adlh Hri MENCURI SEDUNIA, apa yang akan anda curi dariku!??:)

Waktu itu aku menjawabnya hanya dengan 2 kata, “Hanya bayanganmu“. Tak lama berselang sebuah SMS kembali masuk keponselku dengan sebuah kalimat, “WADUH SITU PENCINTA PNAMPAKAN YAH HEHEHE, UKH TAKUT“. Aku membalas SMS ini dengan kalimat “Aq hax mampu mencuri bayanganmu, krn tanganku terlalu kotor untuk meraih sesuatu yang suci darimu“.

Setelah itu aku tidak pernah dihubungi lagi olehnya. Dan setelah kejadian itu pula, banyak tanda tanya yang berhamburan dikepalaku. Ya Allah... jagalah hambamu ini dari penyakit hati!!!

Pondok Restu, 24 Januari 2007

0 Komentar: